Kamis, 01 Desember 2011

LIGA INGGRIS


Inggris mengklaim sebagai negara penemu sepakbola modern. Di Inggris
peraturan sepakbola modern pertama kali dibuat pada tahun 1863 yang kemudian
memberi pengaruh besar pada penyusunan the modern Laws of the Game dari
sepakbola. Inggris merupakan negera tempat berdiri klub tertua di dunia
(Sheffield F.C.), asosiasi sepakbola nasional tertua (Football Association), tim
nasional tertua, kompetisi sepakbola sistem gugur tertua (FA Cup) dan liga
sepakbola nasional (The Football League).

Football League di Inggris didirikan pada tahun 1888 merupakan liga
sepakbola profesional pertama di dunia. Semenjak itu, banyak liga lain yang
muncul dan selama beberapa tahun akhirnya muncul usaha untuk untuk
menggabungkan seluruh liga secara bersama-sama dalam sebuah Pyramidal
structure yang melibatkan promosi dan degradasi antara level yang berbeda.
Sekarang ini liga domestik paling top di Inggris yaitu Premier League. Premier
League yang didirikan pada tahun 1992 merupakan piramida tertinggi dari liga
sepakbola di Inggris. Premier League dipisahkan dari Football League. Premier
League diikuti oleh 20 klub pada setiap musim kompetisi. Tiap musimnya, 3 klub
peringkat terbawah pada Premier League akan diturunkan dan digantikan dengan
3 klub dari liga divisi di bawahnya yaitu Championship Division. Musim
kompetisi biasanya dimulai antara bulan Agustus dan selesai pada bulan Mei
tahun berikutnya. Setiap tim masing-masing bermain dalam 38 pertandingan
(masing-masing 19 pertandingan home dan away). Sekarang ini Premier League
disponsori oleh Barclays Bank sehingga sering disebut sebagai Barclays Premier
League (BPL). Mulai tahun 1992, 43 klub telah berkompetisi dalam Premier
League, dan hanya 4 klub yang pernah memenangkannya, yaitu Arsenal,
Blackburn Rovers, Chelsea, and Manchester United.

Sedangkan Football League meskipun merupakan liga tertua, namun
sekarang meempati urutan kedua dalam hirarki sepakbola Inggris setelah
pemisahan klub-klub top dalam Premier League mulai tahun 1992. The Football
League diikuti oleh 72 klub dan dibagi dalam 3 divisi, yaitu Championship,
League One and League Two. Seperti dijelaskan di atas, promosi dan degradasi
tetap berlaku antara Premier League dan Football League. Di bawah Football
League masih terdapat lagi "non-League football", yaitu klub-klub di luar Football
League, namun masih bermain dalam liga kompetisi yang terorganisasi dan
tergabung dalam National League System.

Selain liga profesional di atas, di Inggris juga ada klub amatir. Meski FA
secara formal menghilangkan definisi "amateur" pada awal tahun 1970an,
mayoritas klub masih bermain sebagai tim amateurs, tanpa financial reward dan
liga tersebut bukan merupakan bagian dari National League System.

Selain kompetisi liga, di Inggris juga diselenggarakan Cup competitions.
Cup competitions yang paling penting adalah FA Cup dan Football League Cup.
FA Cup, yang dimulai tahun 1872, merupakan ajang tertua dan cup competition
paling diakui di seluruh dunia. Kompetisi ini diikuti sekitar 600 klub dari
tingkatan tertinggi piramida sepakbola di Inggris mulai dari tingkatan 1 (Premier
League sampai tingkatan 11). Sedangkan Football League Cup (sekarang terkenal
dengan Carling Cup) merupakan cup competition utama kedua di Inggris, yang
diikuti oleh 92 tim dari Premier League dan Football League. Selain itu juga
terdapat FA Community Shield yang dimainkan tiap pembukaan musim Premier
League dan merupakan satu pertandingan tunggal yang mempertemukan juara FA
Cup dengan juara Premier League.

Klub yang berprestasi baik dalam Premier League, FA Cup maupun
League Cup dapat mengikuti berbagai kompetisi di Eropa yang dikelola oleh
UEFA pada musim berikutnya. Jumlah klub yang dapat bermain di kompetisi
sepakbola Eropa dalam setiap musimnya dapat berkisar antara 7 sampai 9 klub
tergantung skenario kualifikasinya. Umumnya, klub di Inggris yang berhak
mengikuti kompetisi UEFA Champions League adalah mereka yang berada pada
peringkat 1, 2 dan 3 Premier League (langsung ke babak Grup) dan peringkat 4
Premier League (babak Playoff). Sedangkan yang berhak berlaga di UEFA
Europa League adalah klub yang berada di peringkat 5 Premier League dan klub
yang menjuarai FA Cup.

Premier League dikelola seperti sebuah perusahaan dan dimiliki oleh 20
klub anggota. Masing-masing klub adalah shareholder, dengan masing-masing
memiliki 1 suara dalam menentukan perubahan peraturan maupun kontrak. Klub
memilih chairman, chief executive, dan board of directors untuk mengawasi
operasional sehari-hari. Football Association tidak secara langsung terlibat dalam
operasi sehari-hari Premier League, tetapi memiliki hak veto sebagai special
shareholder dalam pemilihan chairman dan chief executive dan untuk peraturan
baru yang harus diadopsi oleh liga.

Mulai tahun 1993, Premier League mulai menggunakan sponsorship.
Sponsor tersebut menentukan nama liga. Di bawah ini beberapa sponsor dan nama
yang mereka berikan untuk liga:
· 1993–2001: Carling (FA Carling Premiership)
· 2001–2004: Barclaycard (Barclaycard Premiership)
· 2004–2007: Barclays (Barclays Premiership)
· 2007–sekarang : Barclays (Barclays Premier League)

Read more :
http://radikalizm666.blogspot.com/search/label/SocceRock

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thanx 4 comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...